Selasa, 25 Agustus 2009

Kawah Putih


Kawah Putih berlokasi di Desa Alam Endah, Kec. Rancabali, Kab. Bandung. letaknya 41 km dari pusat kota Bandung. Karena fanoramanya yang mempesona, Kawah Putih kini menjadi tujuan utama wisatan yang berkunjung ke Bandung Selatan.

Saat menuruni tangga menuju Kawah Putih, kamu akn langsung terpesona dan terpana menyaksikan sendiri danau kawah berwarna putih. Danau Kawah Putih ini sangat unik. Airnya tidak panas sehingga aman jika tangan atau kaki dicelupkan. Yang paling mengagumkan, warna air suka berubah-ubah tergantung cuaca, terkadang warnanya hijau apel, biru laut, tau coklat susu. namun yang sering nampak adalah warna putih dengan kepulan asap di atasnya. selain airnya yang berwarna putih, pasir dan bebatuannya juga berwarna putih, itulah kenapa kawasan ini disebut dengan Kawah Putih

Kawah Putih yang berada pada ketinggian 2. 194 dpl ini terbentuk akibat letusan gunung Patuha yang terjadi sekitar abad ke-10 dan ke-12. Dahulunya, masyarakat mengnggap Patuha sangat angker. setiap ada burung yang terbang di atas lembah Patuha selalu mati dan terjatuh ke dalamnya. makannya tak ada seorang pun yang berani lewat ke lembah Patuha tersebut. Mereka beranggapan Gunung Patuha merupaa tempat pertemuan para leluhur Bandung Selatan macam Eyang Jaga Satru, Eyang Baskom dan sebagainya.

Misteri yang sudah turun temurun ini akhirnya terungkap oleh seorang ilmuwan botani asal Belanda peraakan Jerman bernama DR. Franz Wilhelm Junghuhn (1809-1864). Sebagai seorang ilmuwan Junghuhn tidakpercaya begitu saja dengan cerita rakyat setempat itu. Pada tahun 1837, saat ia melakukan perjalanan penelitian menembus hutan belantara gunung Patuha, ia menemukan sebuah kawah berbentuk danau yang sangat indah. dari dalam danau keluar semburan air lava beserta gas belerang yang baunya menyengat. dari situlah terungkap kenapa burung-burung yang terbang di atasnya bisa mati, tentu saja karena mereka menghirup bau belerang. kondisi lembah patuha saat itu masih berupa hutan lebat yang dipenuhi pohon-pohon jenis rasamala (altingia excelsa), saninten (castanopsis argentea), huru (litsea agulata), ekalipus (eucaliptus alba).

Karena kandungan belerangnya yang sangat tinggi, maka pada jaman pemerintahan Belanda di situ sempat dibangun pabrik belerang dengan nama Zwavel Ontgining (Kawah Putih). kemudian pada jaman pemerintahan Jepang, usaha tersebut dilanjutan dengan nama Kawah Putih Kenzaka Gokoya Ciwidey.

Di Kawah Putih terdapat makam/kuburan para leluhur, diantaranya kuburan Eyag Jaga Satru, Eyang Rongga Sadena, Eyang Camat, eyang ngabai, Eyang Barabak, Eyang Baskom, Eyang Jambrong. Pada saah satu pucak gunung Patuha yakni puncak Kapuk , konon merupakan tempat pertemuan para leluhur yang dipimpin oleh Eyang Jagasatru. kononnya lagi, di tempat ini secara gaib terkadang terlihat sekumpulan domba berbulu putih yang oleh masyarakat setempat disebut domba lukutan.

Kawah Putih, meski sudah ditemukan pada 1837, pengelolaan kawasan ini menjadi objek wisata baru dilakukan 150 tahun kemudian tepatnya tahun 1987, setelah dikembangkan oleh PT. Perhutani.

Akses

Untuk menuju kawasan Kawah Putih mudah sekali.
Pengunjung dari Jabodetabek, jalurnya seperti ini: Jabodetabek keluar tol kopo, masuk soreang, ciwidey, kawah putih. dari tolo kopo sampai Ciwidey pasti tak akan tersesat karena banyak penunjuk jalan. perjalanan dari ciwidey ke Kawah Putih sekitar 30 menit, nanti di sebelah kiri ada plang tembok bertuliskan kawah putih. sampai, deh.
dari gerbang masuk menuju kawah, sekitar 5 km lg. mobil pribadi bisa langsung kesana, tapi kalau bisa tidak bisa. jadi harus naik ontang-anting.

untuk kamu yang naik angkutan umum. dari luar bandung kamu harus ke terminal Leuwi panjang dulu. dari situ naik angkutan L300 bandung-ciwidey ongkosnya 6 ribu. dari ciwidey naik angkutan kuning jurusan ciwidey-patengan angkosnya 5 rebu.

Tiket

10 ribu per orang
motor 2.000
roda empat 5. 000
Bus 10 ribu

Fasilitas

- Parkir area
- Shelter untuk pengunjung
- Toilet
- Mesjid
- Kios makanan
- Kios cenderamata

Akomodasi

Kalau ingin nginep di kawasan Kawah Putih di sana Villa.
harga sewanya sekitar 900 ribuan.

Wisata Petualangan

- ATV
- Paintball
- Jungle trecking

0 komentar:

Posting Komentar